Etiket Berponsel Kamera

Pas lagi nyari bahan soal “Camera Phone Etiquette” buat onair di TReMM-nya HardRockFM Surabaya tadi sore (03/12), gue dapat informasi dari sini kalau ternyata di kantor pusatnya Samsung Electronics ada peraturan yang melarang tamu dan karyawannya mempergunakan ponsel kamera. Selama berada dalam lingkungan kantor perusahaan asal Korea Selatan itu, lensa kamera pada ponsel akan ditempeli semacam selotip. Ironis juga ya mengingat Samsung sendiri tercatat sebagai salah satu produsen ponsel kamera juga.dan belakangan lagi gencar mempromosikan produksinya. 😮

Nampaknya masalah etiket menjadi hal yang penting dalam berponsel kamera. Bahkan mungkin lebih penting daripada etiket dalam berponsel biasa. Buktinya, selain aturan di kantor Samsung tadi, beberapa negara telah menerapkan peraturan yang tidak kalah ketatnya. Misalnya, larangan penggunaan ponsel kamera di tempat-tempat semacam gym atau fitness center dan kolam renang. Di samping itu ada pula yang menerapkan aturan harus terdengar semacam bunyi-bunyian sebelum kameranya digunakan sehingga orang di sekitarnya tahu kalau akan difoto.

Bicara soal etiket, gue juga nemu sebuah artikel menarik di CNETAsia mengenai etiket dasar dalam berponsel kamera. Sebelum didamprat orang, mungkin ada baiknya menyimak sebagian isinya:

  • DO keep the lens cover closed whenever you’re not taking pictures, if your camera-phone comes with such an option.
  • DO make sure you have the subject’s knowledge before mass-mailing his picture. Consent for a shot isn’t equivalent to permission for publishing it.
  • DO check with the relevant authorities before using your camera-phone in sensitive areas. Photography isn’t allowed in some places, such as military compounds, for reasons of privacy or national security.
  • DON’T go snapping pictures with your camera-phones on planes. Even though you’re not making calls, most phones automatically search for available networks once they’re turned on. This may disrupt navigational equipment during flight.
  • DO respect different cultures in different countries. If you’re a visiting tourist, you may be expected to pay someone to take his photograph.
  • DO turn off your camera-phone’s flash function (if available) in places when it could be disruptive or distracting. You wouldn’t want zookeepers or colleagues yelling at you.
  • DON’T send photo messages to all your friends, unless you know it will appeal to them. As much as you’re proud of them, not everyone wants to see your mundane pictures. Remember, recipients often have to pay to download MMS messages.

Ada yang mau nambahin? 🙂

Print Friendly, PDF & Email