Friendster Wannabe?

Fs Wannabe
Ikut-ikutan bikin sesuatu biasanya karena melihat kesuksesan yang dialami oleh pihak yang diikuti. Tetapi khusus soal kemunculan situs-situs lokal sejenis Friendster, kayaknya ada faktor lain deh. Yaitu, karena bete dengan ketidaknyamanan dan kelambatan yang ditawarkan oleh si pengusung sukses layanan jaringan pertemanan online itu. Gak heran kalau kemunculan situs-situs ‘Friendster wannabe’ macam
Frubble, SOHIB.COM, dan FUPEI(dot)COM dapat sambutan meriah. Setidaknya terlihat dari jumlah anggota yang sudah SOHIB.COM 5086 orang dan FUPEI(dot)COM dengan 2318 anggota. Jumlah anggota dari Frubble tidak tercantum di situsnya… πŸ˜‰

Btw, sebenarnya ada juga yg lain: Temanster yang desainnya mirip banget dengan Friendster. Tapi karena itulah jadi agak meragukan untuk gabung, entar keburu disemprit yang asli lho… πŸ˜‰ Apalagi anehnya si Friendster wannabe yang satu ini punya Jadwal Buka Temanster: 18.00 WIB – 09.00 WIB… Diluar jam itu, situsnya gak bisa diakses! weird! 😯 πŸ™„