Gadgetsexual? Ya, istilah ini konon terinspirasi dari sebutan metrosexual, meskipun sama-sama soal gaya hidup namun arti keduanya jelas berbeda. Istilah gadgetsexual sendiri gw temukan dalam Majalah Hai edisi beberapa minggu lalu.
Dalam artikel itu tidak disebutkan secara rinci bagaimana ciri-ciri seorang gadgetsexual, selain menyebut mereka sebagai seseorang yang udah sadar teknologi banget dan selalu ngikutin teknologi terkini selalu ngusahain banget untuk memilikinya.
Dari situ, gw coba kembangkan menjadi ciri-ciri seorang gadgetsexual seperti berikut ini:
- berlangganan berbagai majalah dalam dan luar negeri yang membahas perkembangan gadget terkini,
- berlangganan berbagai milis yang membahas soal gadget,
- mengecek situs Gizmodo dan Engadget
minimal 3 kali seharidengan RSS aggregator, - ke mana-mana selalu menenteng laptop atau minimal gadget sekelas PDA phone atau smartphone berkamera,
- (berusaha atau sudah) beli digital SLR terbaru (seperti Nikon D2H) walaupun di rumah sudah punya digital SLR sekelas Nikon D-100 yang jarang dipakai,
- termasuk orang yang rela antri membeli Nokia Communicator 9500 ketika di-launch, walaupun waktu itu harganya sempat mencapai lebih dari 10 juta,
- sering nongkrong di tempat-tempat semacam Ratu Plaza, Ambasador Mal, dan Mangga Dua Mal di Jakarta atau Hi-Tech Mall di Surabaya,
- pelanggan kesayangan dari online shop seperti Fastncheap, Bhinneka.com, dan Ek-Gadgets,
- (berusaha atau sudah) beli Mac Mini walaupun sudah punya PowerMac G5,
- (berusaha atau sudah) beli iPOD Mini walaupun sudah punya iPOD 40GB,
- sudah pre-order PlayStation 3 dari sekarang.
So, are you a gadgetsexual? 🙂
Eh, ada yang mau menambahkan ciri-ciri lain? 🙂
point yang ini kuno amat:
mengecek situs Gizmodo dan Engadget minimal 3 kali sehari
harusnya tuh:
mengecek situs Gizmo dan Engadget menggunakan RSS!
he he he
thanks Boy, udah gw edit.
mudah-mudahan gak salah nulisnya 🙂
yang ini:
*sudah pre-order PlayStation 3 dari sekarang.
PS Portable maksudnya? yang sudah dirilis itu?
sayah termasuk metrosexual.. yang punya penyakit krisis “PD” meski gak parah / kronis !
Istilah apa pula ini? Menurut saya istilah itu berarti seorang manusia yang butuh alat bantu (gadget) untuk berhubungan seksual. Jadi tadi saya kira anda bicara tentang iPOD sebagai alat pengatur irama senggama atau telepon genggam yang bergetar dengan kuat sebagai pengganti “vibrator”. Kalau ada topik yang lebih bagus mungkin tidak akan saya komentari segamblang ini.
#3, setahu saya PS3 baru akan dirlis resmi pada bulan Maret mendatang.
#5, menilai sebuah topik bagus atau tidak itu relatif. Ditambah, tingkat pemahaman masing-masing orang berbeda-beda.
Apalagi saya menulis di blog bukan utk mendapat penilaian ‘topik bagus’ atau tidak dari Anda. Terima kasih. 🙂
mungkin selalu terpana dan terbengong-bengong waktu di tivi ada gadget yang belum pernah ia lihat. Atau sering ngecek hackaday.com biar tahu apa yang bisa membuat dirinya lebih gadgetsexual. dari sini bisa juga melangakah ke melakukan hack iPOD untuk mendukung kegiatan sexual intercourse. Imagine, a vibrator made from iPod and a Sony PS joypad (with vibration support), wouldn’t it be be so sexy? 😉
istilah metrosexual juga gak ada hubungannya sama sekali dengan sex, lihat penjelasan metrosexual di wikipedia
aahhh I’m not that gadgetsexual 😀 biasa aja 😀
pre-order PlayStation 3 dimana bos?