foto

Jangan Asal Pasang Foto!

detikcom

Sebuah berita yang dimuat di media massa akan lebih lengkap dan menarik jika dilengkapi dengan foto atau ilustrasi terkait dengan kejadian yang dilaporkan. Bahkan, kalau bisa, setiap berita harus seperti itu. Tujuannya, tentu, agar pembaca lebih bisa mengerti dan membayangkan situasi yang diberitakan.

Tapi bagaimana jika foto atau ilustrasi yang dipasang justru menampilkan informasi yang berbeda atau tidak sesuai dengan yang ada dalam tulisan tersebut? Di samping menurunkan kualitas beritanya, pastinya sih membingungkan pembaca.
Continue reading…

Warna-Warni Urban Jazz Crossover 2009 di Surabaya

Minggu lalu saya menonton eh meliput konser Dji Sam Soe Urban Jazz Crossover 2009 yang diadakan di ballroom Empire Palace, Surabaya. Sebuah konser yang lumayan menghibur, apalagi untuk ukuran Surabaya yang jarang ada konser besar. Menyenangkan. ๐Ÿ™‚

Yang bikin tambah happy adalah pada saat itu saya bisa memotret sepanjang pertunjukan di dekat panggung, meskipun butuh perjuangan juga bergerak secara bertahap dari belakang ke depan. ๐Ÿ™‚

Nah, dari sekian banyak foto yang saya hasilkan malam itu, berikut ini beberapa foto yang menjadi favorit saya saat menyaksikan pertunjukan bertabur artis musik kondang asal Indonesia (dan juga Filipina) itu.

Bagaimana menurut kamu? ๐Ÿ™‚

LALA:

Lala

Continue reading…

Lomba Fotojurnalistik Terbaik 2008 Pilihan Tempo

Lomba Fotojurnalistik Terbaik 2008 Pilihan Tempo: Katanya sih batas waktu pengiriman adalah 1 Desember 2008 dan “terbuka untuk untuk setiap pewarta foto, baik sebagai pewarta foto tetap di sebuah media atau pun pewarta foto lepas, yang karyanya pernah dimuat di media cetak / online.” Eh, blogger gak bisa ikutan dong? Hadiahnya? Hanya berupa pemuatan di Tempo Edisi Khusus “Fotojurnalistik terbaik 2008 Pilihan Tempo”? Hmmm… *lirik si pemberi info*