Akhirnya, acara Nokia-ABN Blogging Roadshow mampir juga di Surabaya pada Sabtu, 22 September 2007 kemarin. Banyak hal seru menyangkut acara itu, setidaknya menurut gw. Inilah 7 hal seru seputar blogging roadshow di Surabaya itu.
- Jadi pembicara lokal.
Gw baru ditawari jadi pembicara (mewakili blogger lokal) sehari sebelumnya oleh Budi Putra, bosnya Asia Blogging Network (ABN). Langsung aja gw iyakan! Jadi, setelah Budi presentasi soal ngeblog, giliran gw ikutan menjawab pertanyaan-pertanyaan seru dari anak-anak St. Louis 1 Surabaya ๐ - Tempat acaranya (SMUK St Louis 1 Surabaya).
Gimana gak seru, secara ini adalah sekolah gw dulu ๐ Lantaran udah lama gak mampir, gw sempat nyasar saat mencari ruangan yang dipakai sebagai tempat acara. Harusnya ke Vincent Hall yang full AC, gw malah nyasar ke bangsal yang tanpa AC. Sudah gitu, belakangan gw baru tahu ternyata bisa pakai lift untuk ke Vincent Hall yang ada di lantai 3. Cape deh… - Pertanyaannya anak-anak SMUK St. Louis 1 Surabaya.
Gak disangka, anak-anak St. Louis 1 punya banyak pertanyaan ketika dikasih kesempatan. Mungkin karena faktor iming-iming bisa dapat gift dari Nokia, tapi pertanyaan mereka seru-seru juga kok. Misalnya, ada yang bertanya ke gw: gimana caranya sampai gw bisa terkenal? Terkenal? gw langsung ngakak. Thomas juga ikutan ngakak… ha ha ha.. ๐ Terkenal karena disangka orang lain sih iya… ๐ ๐ - Semangatnya anak-anak SMUK St. Louis 1 Surabaya.
Semangatnya anak-anak SMUK St. Louis 1 memang patut diacungi jempol. Lihat saja bagaimana antusias mereka untuk ikutan acara ini. Deretan kursi yang disediakan bisa dibilang terisi penuh. Selain berebut bertanya, mereka juga berebut ikutan lomba ngeblog pakai ponsel dengan dipandu Budi Putra. Selesai acara, mereka juga masih semangat mendaftar lomba ngeblog berhadiah ponsel Nokia. Kabarnya sih anak-anak di kota lain gak seantusias mereka yang di Surabaya itu… ๐ - Dukungan pihak SMUK St. Louis 1 Surabaya.
Dukungan dari pihak sekolah juga seru. Lihat saja, disediakan ruangan berpendingin yang super sejuk dan ada lift-nya pula. Banyaknya siswa yang ikutan acara ini juga nampaknya berkat penyampaian informasi oleh guru terkait. Sudah begitu, beberapa guru selain guru komputer juga terlihat ikutan bergabung. Salah satunya adalah guru senior dari jaman gw sekolah di situ yang ternyata masih bertugas hingga sekarang. Wow! - Kerja samanya ABN dan Nokia.
Ide menggelar roadshow ke beberapa kota memang seru. Dan itu pastinya karena kerja samanya Asia Blogging Network dan Nokia. Dengar-dengar bakal ada kelanjutan dari acara ini. Ditunggu lho… ๐ - Kopdar dengan dua blogger kondang.
Kebetulan Thomas Arie Setiawan dari Jogja ikutan hadir. Jadi, gw bisa sekalian kopdar dengan dua blogger kondang, Thomas dan Budi Putra. Malamnya, kelar makan di Rawon Setan, kita nongkrong bareng di salah satu cafe hingga jam 1 pagi! Topik yang dibahas juga seru! Dan itu kayaknya yang bakal jadi sesuatu yang harus gw dan Thomas tagih terus ke Budi, setidaknya untuk beberapa minggu ke depan ini… He he he… ๐
congrats ! ๐
makan-makannya disana ya ? ya udah, kirim voucher aja kesini, hihihi
Benar-benar top! Thanks untuk Rawon Setan-nya. Iya, saya juga sempat nyasar ke lantai 3, tapi di gedung sebelahnya. Nyari lift juga bingung. hihihih…
Dan salut untuk St. Loius dengan semangat dan antusiasme-nya! Soal topik yang dibahas offline di cafe itu, sepertinya saya juga akan terus ‘mengingatkan’ Budi Putra. ihihihih…
Makasih ya sudah dipandu dan ditemeni sampai pagi, sampai pulang juga…
gag ada yang slaah fkous ya? ๐
benny mana berani salah pokus…
Tenaaang Ben, itu prioritas kok ๐
Wow, selamat ya acaranya sukses. Mau dong henpon-nya satuuu aja ๐
Salah fokus kemana? *kuper*
aih aih aih
Hehehe, arek Suroboyo, kerennnn….
FYI, Rawon Setan udah buka cabang di Bandung. Aku pernah liat spanduk promonya, tapi lupa di jalan mana :-). Kayaknya kalo di Bandung mungkin lebih cocok dikasih nama Rawon Jurig.
Wuih … ABN udah nyampe Suroboyo to, Cak? Wah … :plok:
Iki arek suroboyo tha…!!!
yok opo kabare…!
baru gabung nih….
boleh donk menilik sekilas bisnis Anda
kebetulan saya masih baru di dunia blogger, mau minta tipsnya nih supaya kita demen nulis terus n gak kehabisan ide buat nulis kayak gmn ya?
thx banget b4
em saya juga murid sinlui bangga kalau alumninya sukses gini..
kkapan nh ada acara kayak gitu ya..