Ada Banyak Tragedi Buat Kaum Mutan

[rate 3.5]

X-Men 3

Sepertinya penonton film di Indonesia semakin sering memperoleh kesempatan lebih dulu menikmati film-film unggulan rilisan terbaru Hollywood, minimal bersamaan. Yang terbaru adalah X-Men: The Last Stand, di mana Indonesia mendapat giliran pemutaran mulai 24 Mei 2006, berbarengan dengan Philipina, Swedia, dan Perancis, tetapi sehari lebih cepat dibandingkan dengan Australia, Malaysia, Singapore, Hong Kong, Jerman, dan Thailand. Bahkan dua hari lebih cepat daripada jadual rilis di Amerika, Brazil, dan Italia.

Membahas X-Men: The Last Stand tanpa lepas dari spoiler, rasanya agak sulit. Yang jelas, dalam bagian ke-3 trilogi X-Men ini, rentetan tragedi menyelimuti para mutan, baik anggota X-Men pimpinan Charles Xaviar Xavier alias Professor X (Patrick Stewart) maupun Brotherhood of Mutants-nya Magneto (Ian McKellen). Bisa dibilang inilah film X-Men paling kelabu, penuh kesedihan. Akibat dari rentetan tragedi itu, nama-nama seperti Cyclops, Jean Grey, Mystique, bahkan Professor X dan Magneto mungkin tidak bakal ditemui lagi seandainya film waralaba keluaran Marvel ini akan dibikin lanjutannya. Sekali lagi, mungkin lho. Ups, spoiler-nya terlalu banyak ya? He he he ๐Ÿ™‚

Diawali dengan keadaan Scott alias Cyclops (James Marsden) yang masih depresi memikirkan kematian Jean Grey (Famke Janssen) di X2. Dia tidak bisa melatih anak-anak mutan bareng Storm (Halle Berry) di ruang latihan simulator, Danger Room, sehingga harus digantikan Logan alias Wolverine (Hugh Jackman). Mengetahui hal itu, Professor X tidak lagi berharap Cyclops dapat menggantikannya kelak. Adalah Storm yang kini dianggap sebagai kandidat kuat.

Dibayangi-bayangi panggilan suara Jean, membuat Cyclops pergi ke danau tempat Jean terbunuh. Tak disangka, di tempat itu tiba-tiba muncul Jean. Jean bangkit dari kematian! Sayangnya Jean yang sekarang bukan Jean yang dulu. Kali ini bukannya menghapus kesedihan Cyclops, dengan munculnya kepribadiannya sebagai Phoenix yang kekuatannya sangat besar, dia malah membawa bencana besar untuk suaminya!
Continue reading…

20 Film Terbasbang di TV Swasta Indonesia

Kepada
Yth. Pengelola Stasiun TV Swasta
cq Direktur Program
di seluruh Indonesia

Dengan hormat,
Bersama ini saya mengajukan permintaan agar 20 film yang tercantum di bawah ini untuk tidak lagi diputar atau ditayangkan di stasiun televisi tempat Anda bekerja, setidaknya dalam kurun waktu 10 tahun ke depan. Hal ini dikarenakan keduapuluh film tersebut sudah demikian seringnya diputar di televisi-televisi swasta di Indonesia atau meminjam istilah muda-mudi jaman sekarang: BASBANG.

Adapun 20 Film Terbasbang di TV Swasta Indonesia yang saya maksud adalah: Continue reading…