Blog Dian Sastrowardoyo

Akhirnya Dian Sastrowardoyo ngeblog juga! Akhirnya impian gw, Budi Putra (BP), dan Thomas Arie Setiawan terwujud juga! Horeee! πŸ™‚

dian sastro


Sedikit menengok ke belakang. Impian itu dimulai saat kita bertiga ngobrol bareng di salah satu kafe di Surabaya setelah siangnya ikutan acara Nokia-ABN Blogging Roadshow di Surabaya. Awalnya topik obrolan kita malam itu berkisar soal macam-macam, mulai dari hak paten sampai soal blog. Lantas timbul ide, siapakah seleb yang bisa diajak ngeblog?

blog.diansastrowardoyo.net

Sempat muncul sejumlah nama, yang umumnya adalah seleb cewek. πŸ˜€ Tapi dari semuanya, gw dan kedua rekan gw itu cenderung memilih satu nama: Dian Sastrowardoyo! Apalagi kebetulan BP punya contact person-nya. Mantap!

Dan sejak malam itu mulailah kita bertiga bermimpi suatu saat Dian Sastrowardoyo atau Dian Sastro pasti ngeblog! Pasti dan (kalau bisa) segera! Ha ha ha πŸ˜€

Selanjutnya, karena hanya dia yang punya akses langsung (huuu), BP yang lebih berperan mewujudkan impian tersebut. Beberapa hari kemudian, ada SMS dari BP yang mengabarkan Dian Sastro ternyata tertarik ngeblog!

Dian Sastro bilang kalau dia sudah lama pengen ngeblog. Sebelumnya udah belajar di multiply ama friendster, tapi dia pengen di blog pribadi,” cerita BP. Jadinya, BP tidak perlu lagi panjang lebar menjelaskan ke Dian Sastro apa itu blog dan sebangsanya.

“Dia hanya minta dikasih tahu teknik-teknik atau tips cara bikin entry posting atau topik apa yang bagus dijadiin blog,” lanjut BP.

Namun saat itu belum ada kepastian kapan Dian mulai ngeblog. Untuk sementara gw (dan juga Thomas) ngomporngomporin terus BP setiap saat, baik via SMS, email, milis, maupun posting agar sering-sering menanyakan ke Dian Sastro kapan mulai ngeblog… He he he πŸ™‚

Setelah berbulan-bulan menunggu, akhirnya beberapa hari lalu gw dikabari BP kalau blog Dian Sastro sudah online, tapi belum boleh langsung diumumkan (tapi hari ini sudah boleh, sudah dapat ijin… he he he). Wow! Sempat speechless pas dapat kabar itu. Akhirnya… Horeee! πŸ˜€

Ketika pertama kali mengunjungi blognya Dian Sastro, yang ternyata desain theme-nya dibuat secara khusus oleh Thomas, gw sempat agak tertegun gak percaya. Sampai-sampai pas pertama kali ngisi kolom komentar di blog salah satu posting Dian Sastro, gw lupa ngasih selamat. πŸ˜€

Dari beberapa posting-nya sejauh ini, terlihat Dian Sastro memang (sangat berbakat jadi) seorang blogger, memang benar-benar tertarik ngeblog. Isi posting-nya rata-rata ada “cita rasa personal”. Tidak terkesan jaim, dan pastinya bukan sekedar ikutan tren sesaatβ„’. Apalagi sudah ngevblogging segala. πŸ™‚

(Sekali lagi) Selamat ngeblog, selamat jadi (seleb)blogger, Dian Sastro! πŸ™‚

CATATAN (14-12-2014): Saat ini, salinan blog Dian Sastrowardoyo hanya bisa dilihat di arsip milik Internet Archive Wayback Machine ini.

Print Friendly, PDF & Email