Hari ini saya diberitahu oleh redaksi tabloid Aplaus The Lifestyle bahwa edisi terbaru yang memuat artikel saya sudah terbit. Sayangnya, versi cetaknya yang dikirimkan ke alamat saya, hingga hari ini belum saya terima. Karena penasaran, saya coba cek ke situs webnya Aplaus The Lifestyle. Eh, ternyata memang artikel terbaru saya sudah muncul di situ. Horeee… 🙂
Adalah 12 Film Komedi Paling Berpengaruh yang menjadi judul artikel saya kali ini untuk tabloid terbitan dari Medan itu. Isinya soal 12 film komedi keluaran tahun 90an sampai awal 2000an yang menurut saya memberikan pengaruh bagi film-film komedi selanjutnya.
Bagaimana menurut kamu? Mungkin kamu punya versi sendiri? 🙂
Sebenarnya, Mrs. Doubtfire itu masih ada pengaruh dari film sebelumnya yakni Tootsie. Tootsie sendiri juga mempengaruhi film Indonesia di mana ada salah satu film (maaf aku tidak tahu judulnya) tentang seorang pria yang menyamar jadi wanita (diperankan Deddy Mizwar) agar bisa bekerja.
Trus masih ada film “Who Framed Roger Rabbit” yang mempengaruhi film-film seperti Drop Dead Fred atau The Mask.
Lalu ada pula Pink Panther yang mempengaruhi film-film seperti Her Alibi atau Dirty Rotten Scoundrel.
Kalau tidak terlalu fokus ke Hollywood,
masih ada film HK, All For The Winners yang dibintangi Stephen Chow.
Di Indonesia, dulu zamannya Nja’ Abba Askup muncul genre komedi sosial seperti Inem Pelayan Sexy.
Yang saya bilang lucu itu Blue Streak nya Martin Lawrence. Film itu skenario nya lucu, dan pemerannya lucu.
Kalau film Indonesia itu : Nagabonar, Kejarlah Daku Kau Kutangkap, Keluarga Markum dan Bintang Kejora (El Manik, Rini S. Bono)
jelas… seri warkop dki 😀
@kunderemp: iya, kayaknya mendapat pengaruh juga dari Tootsie (1982). Thanks atas masukannya 🙂
@Affan, itu cukup lucu juga tapi saya masih lbh menjagokan Rush Hour 🙂
Hi, I found your blog on this new directory of WordPress Blogs at blackhatbootcamp.com/listofwordpressblogs. I dont know how your blog came up, must have been a typo, i duno. Anyways, I just clicked it and here I am. Your blog looks good. Have a nice day. James.
Menurutku sih MR BEAN yg paling OK.
Tapi kalo soal lucu2an, film yg paling lucu yg pernah aku tonton “Hanazakari no kimitachi e” Film jepang yg konyol abis. Blom ada film drama lain yg selucu itu.
Kl menurutku, biangnya film komedi ya three stooges, coz pada zaman TV masih hitam putih, three stooges sudah mulai tampil di TV. Dan aksi2 mereka memang sangat lucu, walaupun kadang terkesan terlalu kasar untuk ukuran film komedi.
yeachh…kayknya janji joni dan rock n roll
kalo saya sih film yang saya sukai adalah the RING
film komedi bisa menghilangkan stres … apalagi saat pikiran kalut bisa hilang jika nonton film komedi
dari bnykny film2 yg aq tonton…blm ada yg bs menandingi lucuny “hanazakari no kimitachi e” film yg gokil abiez dr awal smpe akhir…. pas aq bw tu film ke kmpus,, tmn2 satu angkatan pada kena demam hanazakari,,,, hehehehe……:D
ada yg tw film jepang yg lbh lucu dr ini????? boleh dunk share ke aq,,,… suka bgt sama film2 jepang soaly…..:)
makasih…
nonton film kadang perlu juga buat hiburan, saya sering juga nonton film komedi, tapi kebanyakan ga berpengaruh bagi saya….