Blogilicious de Surabaya: CSR ala idblogNetwork?

Blogilicious de Surabaya

Blogilicious de Surabaya. Ternyata Surabaya menjadi kota pertama dari rangkaian seminar “Roadblog 2011 Blogilicious” yang diadakan idblogNetwork di 7 kota besar di Indonesia. Di Kota Pahlawan, seminar tersebut digelar di Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran, Surabaya selama dua hari. Tepatnya, 14-15 Mei 2011. Seperti apa acaranya?

Awalnya, ketika rencana Blogilicious de Surabaya mulai digulirkan lewat kopdar bulan April lalu, saya mengira acara itu akan menjadi sebuah seminar yang seluruh materinya dikaitkan langsung dengan layanan dari idblogNetwork. Setidaknya agar para blogger lebih bisa memahami cara kerjanya dan memaksimalkan peluang yang ditawarkan. Rupanya, perkiraan saya agak memeleset.
Continue reading…

Tumpengan Browser Rakyat di Surabaya

Awalnya, saya dan dua rekan panitia lain -Gilang Permana dan Imam Muttaqin- sempat kebingungan menentukan konsumsi yang harus disajikan kepada para peserta acara “Mozilla Firefox 4 Launch Party” di Surabaya pada Rabu, 4 Mei 2011 lalu. Terjangkau anggaran tapi tetap menyenangkan dan sesuai tema lokal “Browser Rakyat”. Hmm, apa ya? ๐Ÿ™„

Firefox 4 Launch Party @ BG Junction Surabaya

Setelah melihat-lihat berbagai foto dari perayaan di kota-kota sebelumnya (Jogjakarta, Jakarta, Bandung), akhirnya tercetuslah ide bikin tumpengan untuk merayakan kehadiran versi terbaru dari browser Firefox di Surabaya. Cocok sekali dengan tema lokal “Browser Rakyat” itu bukan? ๐Ÿ˜‰

Firefox 4 Launch Party @ BG Junction Surabaya
Pemotongan tumpeng oleh David Mandelin dari Mozilla HQ. FOTO: Benny Chandra

Continue reading…

Kenangan Hari Kedua di Hong Kong

Setelah sebelumnya soal kenangan di hari pertama, sekarang seputar kegiatan di hari kedua di Hong Kong saat saya ikut tur “IdBlogNetwork Jalan-jalan Bareng Blogger ke Hong Kong Disneyland” bersama Priyadi, Amril, Jauhari, Setyo, Isnuansa, Mubarika, dan Radityo pada 18-20 Maret 2011 lalu.

Tukar uang receh berkedok belanja... he he he ๐Ÿ™‚ FOTO: Priyadi.

Acara pada hari kedua dimulai dengan berangkat ke tempat sarapan dengan naik bus lagi. Tempatnya tetap sama seperti hari pertama, di Hong Kong Disneyland Hotel (HDH), tapi kali ini restorannya berbeda.

Membeli koin khas Disneyland lewat kotak mesin khusus. FOTO: Priyadi.

Sebelumnya, saya sempat menukar uang receh di toko oleh-oleh untuk digunakan membeli koin khas Disneyland yang bisa dibeli lewat kotak mesin yang tersedia di seputar kompleks Hong Kong Disneyland. Cocok sebagai kenang-kenangan khas dan oleh-oleh. ๐Ÿ™‚
Continue reading…

McFly @ Festive Sound

Kemarin malam, 23 April 2011, saya berkesempatan menyaksikan konser grup musik McFly di Surabaya. Ini termasuk peristiwa cukup langka karena jarang loh bisa menonton konser musisi asing di kota lain di luar Jakarta. Apalagi kali ini, Surabaya mendapat giliran sebagai kota pertama sebelum Jakarta. ๐Ÿ™‚

McFly

Di Surabaya, McFly manggung di exhibition hall Grand City Surabaya dalam rangkaian festival musik bertajuk “Festive Sound”. Meskipun jumlahnya terbilang tidak banyak, tetapi teriakan histeris dari para penonton ABG terus membahana sepanjang pertunjukan grup pop rock asal Inggris tersebut. Bahkan trik encore pun berhasil membuat penonton untuk meneriakkan “we want more” berulang-ulang ketika para personel band yang terdiri dari Tom Fletcher (vokal, gitar), Danny Jones (vokal, gitar), Dougie Poynter (backing vocals, bas), dan Harry Judd (drum) itu menghilang sebentar ke belakang panggung.

Sambutan meriah dari para penonton itu seakan dibalas oleh McFly dengan tampil cukup atraktif sepanjang pertunjukan. Hingga menutup penampilan malam itu dengan encoreShine a Light“, mereka masih tampak bersemangat.

Inilah sejumlah foto saat McFly beraksi di Surabaya. ๐Ÿ™‚

Danny Jones "McFly"

Continue reading…

George Benson @ Java Jazz Festival 2011

Masih soal musisi mancanegara yang tampil di Jakarta International Java Jazz Festival 2011 belum lama ini. Selain Santana, juga ada nama lain yang tidak kalah legendaris. Dia adalah George Benson.

Sama seperti Santana, kali ini dia juga manggung dua kali di festival jazz tahunan itu. Yaitu, hari Sabtu (4/3) dan Minggu (5/3).

Saya sendiri hanya sempat menyaksikan pertunjukannya yang berlangsung pada hari Minggu, 5 Maret 2011 di JIExpo Kemayoran, Jakarta. Inilah beberapa foto aksi panggung George Benson ketika itu. ๐Ÿ™‚

George Benson
George Benson

Continue reading…

The 2011 TIME 100

The 2011 TIME 100: Siapa saja yang terpilih menjadi “The 100 most influential people in the world” tahun 2011 versi TIME? Di antaranya, ada Mark Zuckerberg, Aung San Suu Kyi, Oprah Winfrey, Sting, Bruno Mars, dan… Justin Bieber!