Banyak pengalaman menarik dan menyenangkan yang layak dikenang oleh saya dan para blogger peserta “IdBlogNetwork Jalan-jalan Bareng Blogger ke Hong Kong Disneyland” dari perjalanan ke Hong Kong, dengan Hong Kong Disneyland sebagai tujuan utama, pada 18-20 Maret 2011 lalu. Semua pengalaman itu sudah dimulai sejak proses keberangkatan kami dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Cengkareng dengan menggunakan maskapai penerbangan Cathay Pacific tipe Airbus A330-300 menuju Hong Kong International Airport (HKIA).
blogger
Dicari: Blogger untuk Yahoo! Indonesia OMG!
Dicari: Blogger untuk Yahoo! Indonesia OMG!: Apakah kamu juga tergolong blogger yang mencintai kegiatan blogging, rajin ngeblog, dan punya minat terhadap dunia hiburan (film, musik, TV, selebritas, dst.)? Ingin ngeblog di Yahoo! Indonesia OMG! seperti saya? ๐ Ada kesempatan tuh! Untuk informasi lebih jelas, silakan diklik tautan ke blog Yahoo! Indonesia itu ya… ๐
Perempuan di Pucuk Pesta Blogger
Perempuan di Pucuk Pesta Blogger: Wawancara Yahoo! Indonesia dengan Irayani Queencyputri seputar terpilihnya ia menjadi ‘Manusia Kursi’ Pesta Blogger 2010. Selamat! Makan-makan!โข ๐
Diwawancarai Majalah e-LIFE
Beberapa hari sebelum berangkat ke Jakarta untuk meliput Jakarta International Java Jazz Festival 2010, saya baru tahu ternyata hasil wawancara majalah e-LIFE dengan saya belum lama ini sudah diterbitkan di edisi Februari 2010. e-LIFE adalah free magazine asal Surabaya yang topik bahasannya seputar dunia teknologi informasi.
Karena tidak sempat mencarinya di kafe-kafe tempat sebagian besar majalah itu didistribusikan secara cuma-cuma, saya minta tolong kepada Mas Hendro D. Laksono (Pimred) untuk mengirim versi PDF-nya saja biar saya tidak penasaran. ๐
Untunglah permintaan saya itu langsung dipenuhi. Akhirnya, saya bisa baca juga hasil wawancaranya. ๐
Continue reading…
Ketika Blog Dibukukan
Dari blog menjadi buku? Dari blogger menjadi ‘penulis buku’? Itulah yang sudah dialami oleh beberapa blog dan blogger di tanah air.
Berkaitan dengan itu, ada sesuatu yang cukup menarik untuk dicermati. Apakah itu?
Ketika pertama kali isinya dibukukan beberapa tahun lalu, seingat saya (CMIIW), blog Kambing Jantan milik Raditya Dika langsung ditutup sementara untuk umum. Bahkan kemudian arsip lama yang sudah masuk buku dihapus (tapi belakangan dia sudah punya blog baru dengan nama domain baru).
Meskipun terlihat agak ironis (karena blog yang membuatnya bisa bikin buku malah ‘dimatikan’), bisa jadi penutupan itu merupakan semacam kompromi atau perjanjian khusus antara blogger yang bersangkutan dengan pihak penerbit yang membukukan isi blognya.
Bagaimana dengan blogger lain yang isi blognya juga dibukukan? Apakah menutup blognya juga? Hal yang berbeda dilakukan oleh Ndoro Kakung alias Wicaksono ketika sebagian isi blognya diterbitkan oleh Gagas Media menjadi sebuah buku bertajuk “Nge-blog dengan Hati“. (Ya, saya basbang karena baru sekarang nulis soal buku itu, padahal sudah beli dari kapan hari :P)
Continue reading…
Undangan Peluncuran Dell Adamo
Hari ini saya menerima undangan via e-mail dari Dell (lewat LUCID Communications) untuk sebuah acara yang diadakan besok siang di salah satu hotel di Jakarta. Acaranya adalah peluncuran laptop Dell Adamo.
Yang menarik, seperti undangan dari produsen oli kapan hari, undangan kali ini juga ditujukan kepada saya sebagai blogger. Coba simak petikan isi undangannya:
Continue reading…